Laman

PEDAGANG PASAR GELUGUR KELUHKAN HARGA BAWANG PUTIH NAIK MENCAPAI 10 RIBU.

RANTAUPRAPAT- SLR Para pedagang di Pasar Glugur Rantauprapat khusunya pedagang bawang putih mengeluhkan naiknya harga bawang putih mencapai 10 ribu perkilonya. Akibat naiknya harga bawang putih, omset pedagang mengalami penurun mencapai 30 persen. Hal itu dikatakan salah seorang pedagang bawang putih Rohyma wati Siregar (40) kepada wartawan, Minggu (3/2). Dikatakan Rohyma, naiknya harga bawang putih di pasar glugur Rantauprapat sejak dua minggu terakhir. “ sejak dua minggu terakhir, harga bawang putih mengalami kenaikan harga mencapai 10 ribu perkilonya. Dua minggu yang lalu harga bawang putih hanya 14 ribu perkilo, namun hingga hari ini harga bawang putih masih di harga 24 ribu perkilo,” kata Rohyma Menurut Rohyma, Naiknya harga bawang putih di pasar Glugur Rantauprapat dikarenakan pasokan bawang putih terbatas. “ saya pernah tanya kepada salah seorang toke bawang putih yang menyuplai ke pasar glugur kenapa harga bawang putih naik. Menurut toke bawang putih itu, naiknya harga bawang putih dikarenan terbatasnya pengiriman bawang putih dari pulau jawa ke sumatera dikarenan kondisi musim hujan, sehingga banyak petani bawang putih yang mengalami gagal panen. Dan harga bawang putih pun mengalami kenaikan harga,” jelas Rohyma. Sementara. Para pelanggan bawang putih Awaluddin Ritonga (30) dan susiadi (38) mengaku mengeluh dengan naiknya harga bawang putih. “ kami para pelanggan bawang putih mengeluhkan harga yang tak kunjung turn. Sebab, dengan naiknya harga bawang putih maka secara sistematis omset kami akan menurun juga. Kami hanya berharap, semoga harga bawang putih kembali normal seperti biasanya dengan harga 14 ribu perkilo,” kata Awaluddin.