Laman

Bupati : Sungguh Tinggi Harkat Seorang Ibu

RANTAUPRAPAT, ML : Sungguh tinggi harkat dan martabat seorang ibu, karena kita semua keluar dari rahimnya. Ibu juga yang membesarkan dan mendidik kita sehingga menjadi orang-orang berguna bagi nusa, bangsa dan agama. Jadi, selayaknyalah kita menghargai, menghormati dan menyayangi ibu.
Demikian disampaikan bupati Labuhanbatu Dr H Tigor Panusunan Siregar SpPD dalam sambutannya pada acara hari ibu ke-83 di aula Asrama Haji Rantauprapat, Kamis (22/12).
Tigor mengatakan, seorang ibu saat ini harus lah pintar dan selalu membawa anaknya ke Posyandu atau Poskesdes maupun Puskesmas. Hal itu dilakukan guna mengetahui kondisi kesehatan anak kita apakah baik atau tidak.
Pengalaman selama ini menunjukkan, kata Tigor, bahwa banyak anak-anak kita yang terserang penyakit difteri, yaitu penyakit infeksi akut pada saluran pernafasan bagian atas. Korban penyakit difteri ini ternyata memiliki riwayat imunisasi yang tidak lengkap dan bahkan ada yang tidak pernah diimunisasi sama sekali.
Pada kesempatan itu Tigor mengajak seluruh ibu yang hadir untuk memasukkan anak-anaknya ke pendidikan anak usia dini (PAUD), guna memberikan kepada mereka pendidikan karakter bangsa yang tau menghormati orang tua atau orang yang lebih tua dari dirinya.
Hal ini penting, katanya, karena saat ini sudah jarang kita jumpai seorang anak memberikan rasa hormatnya kepada orang tua, guru maupun teman yang lebih tua dari dirinya. Yang lebih mengkhawatirkan lagi anak-anak saat ini setiap menginginkan sesuatu harus instan, serba cepat sehingga menimbulkan konflik dalam kehidupannya baik di keluarga maupun di dunia pergaulannya.
Pada bagian lain Tigor mengatakan, peringatan hari ibu (PHI) merupakan peringatan terhadap nilai-nilai perjuangan kaum perempuan Indonesia yang mendambakan nilai persatuan dan kesatuan Indonesia. Nilai kasih sayang ibu Indonesia dan nilai kerelaan berkorban untuk berjuang membangun Indonesia.
“Peringatan hari Ibu ke 83 memfokuskan pada aspek ekonomi, sehingga kaum perempuan Indonesia dari berbagai latar belakang budaya, agama dn status sosial dapat melakukan introspeksi kembali terhadap upaya dan perjuangan yang telah dilakukan kaum perempuan Indonesia, “ ujarnya.
Dalam acara yang bertemakan “Peran perempuan dan laki-laki dalam membangun ketahanan ekonomi menuju kesejahteraan bangsa” itu, Tigor juga menambahkan upaya peningkatan peran dan partisipasi perempuan di bidang ekonomi menjadi satu hal yang sangat strategis didalam memperkuat ketahanan keluarga, ketahanan nasional dan tentunya akan berimplikasi pada ketahanan regional.
Tigor juga mengatakan kaum perempuan sebagai ibu dari anak-anaknya yang melalui peran utamanya akan dapat membangun karakter bangsa, jati diri bangsa dan budi pekerti yang dihormati, untuk ikut mengukir peradaban manusia di dunia.
Ketua Panitia Peringatan Hari Ibu ke 83 itu, Heli Fenida SKM MKes mengatakan, PHI merupakan upaya bangsa Indonesia untuk mengenang dan menghargai perjuangan kaum perempuan serta upaya meningkatkan kiprah perempuan Indonesia dalam berbagai aspek kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, serta pembangunan nasional yang berkelanjutan.
Dalam peringatan Hari Ibu di Labuhanbatu, juga diwarnai dengan berbagai kegianat, antara lain senam bersama organisasi perempuan, volley ball organisasi perempuan dan lomba membaca puisi bagi PIK-Remaja.
Pada kesempatan itu Ketua DPRD Labuhanbatu yang mewakili Himpunan Wanita Karya (HWK) berkesempatan membacakan sejarah singkat hari ibu dan wakil ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Labuhanbatu Ny Hj Khairani Ali Usman membacakan pembukaan UUD 1945.
Hadir pada acara itu antara lain Kapolres AKBP Hirbak Wahyu Setiawan SIK, Kajari Bambang Sudradjat SH, Ketua Pengadilan Negeri Sabarulina Ginting SH MHum, Wakil Bupati Suhari Pane SIP, Ketua TP PKK Ny Hj Fitra Laina TP Siregar SpTHT, para ketua dan anggota Organisasi Perempuan Labuhanbatu dan para kepala SKPD.(AR).

Teks foto : Bupati Tigor Panusunan Siregar dan Unsur Pimpinan Daerah Labuhanbatu lainnya foto bersama usai memperingati Hari Ibu ke-83 di Aula Asrama Haji Rantauprapat, Kamis (22/11).

Teks foto : Ketua TP PKK Labuhanbatu Ny Hj Fitra Laila TP Siregar SpTHT ketika memberikan ucapan selamat kepada anak-anak yang telah menampilkan sendra tari pada Hari Ibu ke-83 di Aula Asrama Haji Rantauprapat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar